Ditanya Suswono Soal Pengangguran Nikahi Janda Kaya, Pramono: Politik Saya Riang Gembira

Pasangan cagub-cawagub Pramono-Rano. (Foto: net)
Selasa, 29 Oktober 2024, 17:20 WIB
Political News

LampuHijau.co.id - Calon gubernur Jakarta, Pramono Anung enggan berkomentar banyak menanggapi kelakar calon wakil gubernur, Suswono. Kelakar dimaksud yakni soal pengangguran yang menikahi janda kaya.

Berita Terkait : Jika Terpilih Gubernur DKI, Pram-Rano Siapkan Program Sarapan Gratis

Menurutnya, yang terpenting saat ini adalah gaya politik yang dipakai merupakan politik yang riang gembira. "Politik saya riang gembira, saya tidak mau menari-nari di tempat hal yang tidak perlu saya menari," jelasnya di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta, Selasa (29/10/2024).

Berita Terkait : Pasangan Budisatrio - Kaesang Berpeluang Menang Pilkada Jakarta

Ia juga mengatakan, akan fokus pada dirinya dan kampanye program yang dan tidak ingin terpengaruh dengan calon lainnya. "Saya tetap riang gembira, fokus pada apa yang saya lakukan," kata dia.

Berita Terkait : Dua Personil Polsek Pabuaran Bantu Evakuasi Mobil Mogok di Tol Cipali

Diketahui sebelumnya, calon wakil gubernur Jakarta, Suswono sempat bercanda mengenai saran janda kaya menikahi pemuda pengangguran. Belakangan, dirinya meminta maaf atas kelakar yang ia lontarkan beberapa waktu lalu. (ULI)

Index Berita
Tgl :
Silahkan pilih tanggal untuk melihat daftar berita per-tanggal