Praktikkan Pesan Mega, Pras: Kader Harus Turun Menangkan Ganjar-Mahfud

Ketua TPD DKI Jakarta Ganjar-Mahfud, Prasetio Edi Marsudi. (Foto: ist)
Senin, 13 Nopember 2023, 16:32 WIB
Political News

LampuHijau.co.id - PDI Perjuangan semakin solid bergerak, bekerja keras mempertahankan dan memperluas kantong-kantong suara hingga ke akar rumput. Tujuannya, memperkuat mesin partai.

Berita Terkait : Hajatan Rakyat Pras: Relawan Solid, Ganjar-Mahfud Optimis Menang

"Saya selalu ingat apa yang dipesankan Ibu Ketua Umum Prof. Dr. (H.C). Hj. Megawati Soekarnoputri kepada kita semua kader, petugas partai bahwa kita harus semakin sering turun ke bawah, temui, sapa, lindungi, dan bahagiakan selalu rakyat," kata Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) DKI Jakarta Ganjar-Mahfud, Prasetio Edi Marsudi, Senin (13/11/2023).

Berita Terkait : Dukungan ke Gama Terus Mengalir, Pras: Kali Ini Ribuan Ojol Salurkan Dukungan Lewat TPD DKI

Ditegaskan Caleg DPR RI Dapil II meliputi Jakpus, Jaksel, dan Luar Negeri ini, kader PDI Perjuangan tidak boleh kenal lelah memperjuangkan kepentingan masyarakat, wong cilik, kaum marhaen, akar rumput.

Berita Terkait : TMP Jawa Barat Solid Menangkan PDI Perjuangan dan Ganjar-Mahfud pada Pemilu 2024

"Rapatkan barisan, tegak lurus, gotong royong bahu membahu bergerak dengan gerak langkah sama, dengan api yang tak kunjung padam memenangkan PDI Perjuangan hattrick, tiga kali menang berturut-turut pada Pemilu 2024 dan Siap MEnangkan GAnjar Mahfud," imbuh Pras. (ULI)

Index Berita
Tgl :
Silahkan pilih tanggal untuk melihat daftar berita per-tanggal