Geledah Rumah Suami Sandra Dewi Lagi, Kejagung Sita 2 Ferrari dan 1 Mercy

Kapuspenkum Kejagung Ketut Sumedana. (Foto: ist)
Minggu, 28 April 2024, 12:00 WIB
Jakarta City

LampuHijau.co.id - Tim penyidik Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM Pidsus) Kejaksaan Agung (Kejagung) kembali menyita mobil-mobil mewah milik suami artis Sandra Dewi, Harvey Moeis.

Penyitaan ini dari hasil penggeledahan di sejumlah lokasi yang terafiliasi dengan Harvey, yang merupakan tersangka dalam perkara dugaan korupsi komoditas timah di wilayah izin usaha pertambangan (IUP) PT Timah di Bangka Belitung 2015-2022.

Baca juga : Kejagung Kembali Sita Mobil Suami Sandra Dewi, Kali Ini Lexus dan Vellfire

"Tim penyidik berhasil melakukan penyitaan terhadap barang bukti tiga unit mobil mewah, yaitu satu unit mobil Mercedes Benz SLS AMG warna silver dan dua unit mobil Ferrari tipe 458 Speciale dan 360 Challenge Stradale," beber Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung Ketut Sumedana melalui keterangan persnya, Minggu, 28 April 2024.

Ia menambahkan, penggeledahan dan penyitaan ini untuk menindaklanjuti kesesuaian hasil dari pemeriksaan/keterangan para tersangka dan saksi mengenai aliran dana yang diduga berasal dari sejumlah perusahaan yang terkait dengan kegiatan tata niaga timah ilegal.

Baca juga : Kasus Korupsi BUMD Kutai Kartanegara, Kejagung Sita Unit Apartemen di Kalibata City

"Selanjutnya, tim penyidik akan terus menggali fakta-fakta baru dari barang bukti tersebut, guna membuat terang suatu tindak pidana yang tengah dilakukan penyidikan," sambungnya.

Sebelumnya, Kejagung juga telah menahan tersangka Harvey Moeis (HM) terkait perkara rasuah ini. Juga menyeret artis yang dikenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK), Helena Lim (HLN). Bahkan, Harvey dan Helena juga dijerat dan ditetapkan sebagai tersangka dalam perkara tindak pidana pencucian uang (TPPU).

Sejumlah uang dan harta benda mereka juga telah disita dan diangkut penyidik. Beberapa waktu lalu, aset Harvey yang disita berupa dua unit mobil, yakni Mini Cooper S Countryman F 60 warna merah dan Rolls Royce warna hitam. (Yud)

Index Berita
Tgl :
Silahkan pilih tanggal untuk melihat daftar berita per-tanggal