LampuHijau.co.id - Sari Ater Hot Springs Ciater Subang kembali memberikan bantuan makanan bergizi kepada 13 anak stunting di Desa Sanca, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, pada Jumat (20/12/2024).
Hal tersebut bentuk komitmen Sari Ater Hot Springs Ciater Subang membantu Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Subang dalam mencetak generasi yang sehat, khususnya anak yang berada di daerah binaannya.
Kali ini, penyerahan bantuan makanan bergizi dilakukan oleh Yuki Azuania Anas, Corporate Communications Manager didampingi Iwan Herdiawan Public Relations Manager Sari Ater Hot Springs Ciater Subang.
Corporate Communications Manager Sari Ater Hotsprings Ciater Subang Yuki Azuania mengatakan pemberian bantuan makanan bergizi untuk anak stunting di bawah umur lima tahun di Desa Sanca.
Sebelumnya, Sari Ater Hot Springs Ciater Subang memberi bantuan kepada anak stunting di Desa Cibeusi. Untuk Desa Sanca, pemberian bantuan makan bergizi yang kedua kalinya.
Yuki Azuania pun menyampaikan pentingnya pencegahan stunting, dan mendukung program pemerintah dengan menerapkan gizi seimbang, memanfaatkan lahan pekarangan dari menanam sumber karbohidrat, protein nabati, vitamin dan mineral (sayur dan buah), tanaman obat serta beternak sumber protein hewani di skala rumah tangga di pedesaan.
Baca juga : Polsek Binong Polres Subang Gelar Program Makan Bergizi Gratis di SDN Nanggerang
Selain itu, tambahnya, dilanjutkan dengan zat gizi utama yang terkandung dalam beragam bahan pangan serta kecukupannya untuk anak di bawah umur lima tahun dan selalu ikuti pesan sehat dari segi pemantauan kesehatan yang rutin dan pemberian vitamin mineral.
"Masyarakat agar mengikuti promosi hidup bersih yang disampaikan oleh petugas POS KB masing-masing pedesaan dalam rangka mencapai penurunan stunting hingga 14% di tahun 2024," ucapnya.
Yuki Azuania berharap dengan disampaikannya oleh Sari Ater Hot Springs Ciater Subang pemberian bantuan makanan bergizi dapat membantu Pemda Kabupaten Subang dalam menekan angka stunting dan mencetak generasi yang sehat.
Baca juga : Indonesia Social People Beri Bantuan Beras kepada Lansia di Desa Parapatan Subang
"Semoga bantuan makanan bergizi yang diberikan Sari Ater Hot Springs Ciater Subang bermanfaat khususnya, di Desa Sanca Kecamatan Ciater," ucapnya.
Sementara itu, Kepala Desa Sanca Masna yg diwakili Kasi Kesejahteran Desa Sanca Iyus didampingi POS KB Desa Sanca Sri Nuraeni menyampaikan terima kasih kepada Sari Ater Hot Springs Ciater Subang yang telah memberikan bantuan makanan bergizi kepada 13 anak stunting di desanya.
"Terima kasih kepada Sari Ater Hot Springs Ciater Subang yang memberikan bantuan kepada masyarakat. Bantuan tersebut sangat bermanfaat dalam upaya mencegah stunting di Desa Sanca," ujarnya. (MGN)