Jaga Kesucian Bulan Ramadan, Kapolres Tangkot Larang Warga Bakar Petasan Hingga SOTR

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Zain Dwi Nugroho. (WAH)
Jumat, 8 Maret 2024, 11:11 WIB
Daerah Plus

LampuHijau.co.id - Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Zain Dwi Nugroho mengajak masyarakat menjaga kesucian Bulan Suci Ramadhan dengan mematuhi larangan seperti tidak membakar petasan, sahur on the road hingga tawuran. 

Menurut Zain, larangan dibuat demi mewujudkan rasa aman dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota selama Ramadhan.

Berita Terkait : Terjunkan Ribuan Relawan, Kopi Hitam Kota Tangerang Siap Menangkan Airin-Ade dan Sachrudin-Maryono

Zain mengingatkan ada konsekuensi hukum bila larangan itu dilanggar.

Zain meminta masyarakat untuk mengisi bulan Ramadhan dengan melakukan kegiatan-kegiatan produktif yang dapat menambah nilai ibadah selama ramadhan.

Berita Terkait : Kendalikan Inflasi, Pemkot Tangerang Gelar High Level Meeting

"Lebih baik perbanyak ibadah, bertadarus dan beri'tikaf di masjid," ujarnya,"ujarnya.

Sementara terhadap tempat hiburan malam, Kapolres meminta pengusaha untuk mematuhi Surat Edaran Walikota Tangerang No:556/2658-Disbudpar/2024 tanggal 6 Maret 2024 tentang pengaturan jam buka rumah makan dan penghentian sementara jasa usaha hiburan umum pada Bulan Suci Ramadhan 1445 H. 

Berita Terkait : Jaga Netralitas Pilkada 2024, 4.315 ASN Kota Tangerang Teken Pakta Integritas

"Mari kita saling menghargai orang yang berpuasa," tutup Zain. (WAH)

Index Berita
Tgl :
Silahkan pilih tanggal untuk melihat daftar berita per-tanggal