LampuHijau.co.id - Kapolres Subang AKBP Sumarni memimpin vaksinasi Covid-19 kepada nelayan di atas perahu di wilayah Dusun Genteng, Desa Patimban, Kecamatan Pusakangara, Kabupaten Subang.
Vaksinasi dalam rangka Gerai Vaksin Presisi Mobile Bhakti Kesehatan Bhayangkara Untuk Negeri Polres Subang tersebut dilakukan pula terhadap masyarakat sekitar.
Baca juga : Kapolres Subang Pimpin Vaksinasi 800 Warga di Desa Ciasem Girang
Kapolres Subang saat pimpin vaksinasi didampingi Kasat Intelkam Polres Subang AKP Saepudin, Kasat Binmas Polres Subang AKP Priyanto dan Kasat Samapta Polres Subang AKP Tommy.
Selain itu, hadir Kasat Lantas Polres Subang AKP Lucky Maryono, Kasat Polairud Polres Subang AKP Wayan, Kapolsek Pusakanagara AKP Jusdijachlan, dan Danramil Pusakanagara Kapten Arm. Muhamad Saprudin.
Baca juga : Dahana Bersama Polres Subang Gelar Vaksinasi Booster Terhadap Karyawan
Hadir pula Kanit Intelkam Polsek Pusakanegara Iptu Rusmi Abdulgani, Kasi Dokkes Polres Subang Aipda Deny Sudrajat, Camat Pusakanagara Muhamad Rudi, dan petugas vaksin dari Dokes Polres Subang dan Puskesmas Pusakanagara.
Kapolres Subang AKBP Sumarni mengatakan vaksinasi terhadap nelayan dan masyarakat untuk dosis satu dan dosis dua. "Vaksinasi ini untuk mengejar cakupan vaksinasi dosis satu 90 persen dan dosis dua 70 persen," ucapnya.
Baca juga : Polsek Legonkulon Gelar Vaksinasi Covid-19 Door To Door di Desa Pangarengan
Mantan Kapolres Sukabumi Kota ini menyampaikan peserta vaksinasi dapat sembako. "Sembako untuk meringankan di tengah pandemi Covid-19. Masyarakat yang belum divaksin agar segera mengikuti vaksinasi di tempat vaksinasi terdekat," pungkasnya. (MGN)