LampuHijau.co.id - Telkomsel memastikan keberlanjutan komitmen dan perannya sebagai pendorong kemajuan dalam meningkatkan digitalisasi untuk terus #BukaSemuaPeluang melalui event Jabar Got Talent, yang merupakan program kerja sama dengan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat dan Ardan Radio.
Inisiatif program tersebut menjadi bentuk konsistensi Telkomsel dalam memperkuat ekosistem digital, melalui pemberdayaan talenta masa depan Indonesia dan pemanfaatan teknologi digital secara bijak di era kebiasaan baru bagi siswa-siswi tingkat SMA se-Jawa Barat.
Baca juga : Rektor UPI Temui Bupati Subang Bahas Pembangunan Kampus dan Alat Pengolah Sampah
“Sebagai perusahaan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia, dukungan penuh Telkomsel di event Jabar Got Talent (JGT) merupakan salah satu upaya nyata kami memberi wadah untuk siswa-siswi dalam beradaptasi dengan kebiasaan baru, melalui adopsi teknologi yang lebih luas dan menyentuh di lebih banyak sektor kehidupan, khususnya di dunia pendidikan. Dengan begitu, kami berharap upaya tersebut dapat terus mendampingi masyarakat dalam membuka lebih banyak peluang menuju peningkatan kualitas hidup yang lebih baik yang didukung ragam keunggulan produk dan layanan yang dihadirkan untuk melengkapi aktivitas keseharian di tiap fase kehidupan,” tutur Vice President Consumer Sales Area Jabotabek Jabar Filin Yulia, dalam keterangan rilisnya yang diterima Lampu Hijau, Jumat (25/2/2022).
Lebih lanjut ia menjelaskan, event Jabar Got Talent yang merupakan wadah pengembangan kreativitas dan kontes pertunjukan bakat bagi siswa-siswi sekolah se-Jawa Barat dilaksanakan di Studio Tikomdik Disdik Pemprov Jawa Barat.
Baca juga : Ketua DPRD Kota Bekasi Pastikan Tidak ada Pemotongan Insentiv Nakes dan Relawan RSUD
“Para peserta yang merupakan siswa-siswi SMA/SMK/MA/sederajat, dapat mendaftar secara online melalui link tsel.me/JGT22 mulai 15 Februari-6 Maret 2022 dengan cara meng-upload video rekaman pertunjukan bakatnya masing-masing, untuk kemudian masuk ke dalam tahap kualifikasi yang akan berlangsung mulai 7-13 Maret 2022,” jelasnya.
Event Jabar Got Talent sendiri akan mulai tayang pada tahap semifinal yang akan disiarkan secara langsung melalui live streaming di channel MAX2U MAXstream, dan dapat disaksikan secara daring dari mana saja setiap Selasa, Rabu, dan Kamis pada periode 21 Maret-7 April 2022. Sementara nantinya ada 8 peserta yang lolos hingga tahap final dan berkompetisi merebut hadiah jutaan rupiah, serta piala bergilir “Jabar Got Talent” pada 13 April 2022 mendatang.
Baca juga : Risegn Gegara Pandemi, Tia Kini Jadi Pengusaha Dengan 10 Mitra dan Ribuan Reseller
“Telkomsel akan terus berkomitmen memperkuat ekosistem digital nasional dan konsisten mengambil peran terdepan dengan berkolaborasi dengan berbagai entitas. Telkomsel memastikan juga berbagai inisiatif pendukung kegiatan belajar mengajar, ekstra kurikuler, dan pengembangan talenta digital lainnya hingga dapat memberikan manfaat yang maksimal bagi setiap lapisan masyarakat, khususnya pelajar dan siswa melalui pemanfaatan teknologi secara bijak. Dengan begitu, kita semua bisa bersama-sama membuka banyak kesempatan dan peluang bagi generasi muda kita untuk maju menghadapi masa depan yang penuh tantangan dengan lebih baik lagi,” pungkas Filin. (Asp)